WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Warga Desa Jetis Karangrayung Keluhkan Adanya Kelangkaan Gas LPG 3kg

GROBOGAN, JMI - Kelangkaan gas LPG 3 Kg terjadi di Desa Jetis Kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan Jawa Tengah. Bahkan kelangkaan tersebut dapat dikategorikan sebagai kelangkaan yang ekstrim. Dampak dari kelangkaan tersebut,  warga terpaksa  beralih memasak menggunakan kayu bakar,padahal jika melihat di beberapa wilayah di Kabupaten Grobogan ketersediaan gas masih terpantau aman,namun berbeda kenyataannya apa yang dirasakan warga Desa Jetis Kecamatan Karangrayung sulit untuk mendapatkan gas 3kg.

Kelangkaan gas Melon  yang terjadi di desa tersebut mulai dirasakan masyarakat setempat sejak sepekan lalu. Masih belum diketahui pasti penyebab atas  kelangkaan gas LPG 3 Kilo yang hanya terjadi di Desa Jetis saja.

Salah satu pemilik  toko kelontong yang biasa  menyediakan stok  50 tabung di setiap Minggunya pun mengeluhkan dengan kondisi kelangkaan gas LPG 3 Kilo yang hanya terjadi di Desa kami saja .ujar Lilis

" Kelangkaan yang parah  ini sudah seminggu, kasihan warga di sekitar sini harus mencari gas sampai ke desa lain. Bahkan ada sebagian warga yang terpaksa menggunakan kayu bakar untuk memasak, " ungkap Lilis. Jum'at( 31/01/2025 ).

Dampak kelangkaan ekstrim gas LPG 3 Kilo juga langsung dirasakan salah satu perangkat di Desa Jetis. Dimana dirinya sudah lebih dari sepekan memasak menggunakan kayu bakar. 

" Istri saya sudah lebih dari seminggu pak masak pakai kayu bakar, mau gimana lagi mau beli gas harus ke desa lain, " keluh Kadus Dongkol.

Atas adanya kelangkaan ekstrim gas LPG 3 Kilo yang hanya terjadi di Desa Jetis tersebut, banyak warga berharap agar pemerintah Kabupaten Grobogan hadir untuk memberikan solusi agar Kelangkaan gas di Desa Jetis segera teratasi


Pewarta: Heru gun
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Sosialisasi SKKP DPD Kab. Kuningan Dalam Ketahanan Pangan Dan Makan Bergizi Gratis, Makanan Sehat Dengan Metode Petani Purba

Kuningan, JMI - Desa Cengal, Kecamatan Japara, Kabupaten Kuningan – Sabtu, 8 Maret 2025 – Desa Cengal, Kecamatan Japara, Kabupa...