Kang Rey dan Kang Akur, sapaan akrab Bupati dan Wakil Bupati Subang periode 2025-2030 resmi dilantik pada Kamis (20/02 /2025) bersama 961 Kepala Daerah seluruh Indonesia oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, bertempat di Istana Negara, Jakarta.
Setibanya di Jalan Wangsa Gofarana Subang, Kang Rey dan Kang Akur disambut dengan prosesi pengalungan selendang, untuk selanjutnya diarak menggunakan Sisingaan (tarian khas Kabupaten Subang)
Masyarakat yang hadir mulai dari yang tua hingga anak-anak sekolah tumpah ruah menyambut kedatangan pemimpin baru di Kabupaten Subang tersebut.
Langit Subang penuh dengan teriakan penuh harap dan dukungan segenap masyarakat Subang agar Bupati dan Wakil Bupati Subang, Kang Rey dan Kang Akur, mampu mewujudkan Subang yang adil dan sejahtera dengan jargon andalannya, Subang Ngabret.
Teriakan penuh harapan dan dukungan yang menggema di sepanjang jalan menjadi bukti betapa besar harapan masyarakat terhadap pemimpin baru mereka.
Dengan jargon "Subang Ngabret", Kang Rey dan Kang Akur diharapkan mampu membawa perubahan positif dan mewujudkan Subang yang adil dan sejahtera.
Dukungan dari berbagai kalangan, mulai dari tua hingga muda, menunjukkan bahwa masyarakat Subang siap untuk bekerja sama dan berkontribusi dalam membangun daerahnya.
Pewarta: Agus Hamdan
0 komentar :
Posting Komentar