WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Koalisi Tiga partai, Nasdem, PKB dan PPP Resmi Usung Pasangan ARD - Lina Marliana (ASLINA) calon Bupati Subang 2024-2029

Subang, JMI – Koalisi Tiga partai di antaranya partai Nasdem,PKB dan PPP resmi mengusung pasangan   Asep Rohcman Dimyati (ARD) dan Lina Marliana  (ASLINA) sebagai calon Bupati dan wakil bupati Subang periode 2024-2029, Bertempat di Sekertariat DPC PPP kabupaten Subang, pada Jumat,16/8/2024

 Ketiga partai pengusung pasangan ASLINA, resmi menandatangani nota kesepakatan partai. Resmi mendeklarasikan ARD-lina Marliana  (ASLINA) sebagai calon Bupati Subang periode 2024-2029
Pasangan ARD -Lina (ASLINA) sudah melebihi syarat pasangan calon Bupati dan wakil bupati yaitu Nasdem meraih 7 kursi, PKB 6 kursi serta PPP 1 kursi, total semuanya mengantongi 14 kursi atau 28 persen kursi DPRD Subang 

Asep Rohman Dimyati atau yang biasa di sapa ARD dalam sambutannya menyampaikan bahwa sosok Lina Marliana merupakan pemimpin yang berasal dari Pantura sehingga layak diberikan kesempatan memimpin. Jejak Lina di Legislatif juga menjadi catatan pengalaman di pemerintahan

Juga latar belakang pendidikan Lina dari Pendidikan Kesehatan Masyarakat, menurut ARD, akan membantu dalam memahami kebutuhan masyarakat. Selain itu, karakter Lina dinilai kokoh. Sehingga akan mendukung akselerasi kepemimpinannya.  
“Karakter kokoh di Lina akan mengakselerasi kinerjanya dalam memimpin kabupaten Subang nanti,” Ungkap ARD

Ketua DPD PKB Subang, Zainal Muttaqin, menyampaikan bahwa PKB sudah mendapatkan Surat Keputusan (SK) pasangan Asep-Lina. “PKB sudah di-SK. Nanti tanggal 18 kita resmikan. SKnya sudah ada di kita,” ucapnya 
Lebih lanjut,"Zainal juga menyebut, ada tiga alasan yang mendasari ketiga partai untuk mengusung Asep-Lina. Pertama Alasan representasi gender, teritorial asal ARD yang kelahiran Cisalak di Subang Selatan dan Lina asal Pantura, dan karakter partai Nasdem yang nasionalis serta PKB-PPP agamis,"Terangnya 

Ketua DPC PPP, kabupaten Subang Oom Abdurrahman, menyebut bahwa pemimpin yang memiliki jiwa kepemimpinan menjadi salah satu alasan.,Dirinya menambahkan bahwa PDIP dan PAN akan antusias untuk bergabung dalam koalisi ini

Oom meegaskan,“tak lama lagi PDIP  dan PAN akan bergabung , Walaupun baru pembicaraan via telpon mereka sepertinya antusias ikut kualisi” ungkapnya

Ketua DPD Partai NasDem Subang Eep Hidayat mengatakan bahwa pasangan Aslina merupakan pasangan yang pertama dan tercepat diumumkan  dalam nota kesepakatan Tiga partai menuju Pilkada 2024, ia berharap pasangan ini  peduli terhadap rakyat kecil,Saatnya kita merespon permasalahan di Kabupaten Subang terutama yang dihadapi masyarakat kecil," harapnya 

Eep,"menambahkan bahwa berharap pasangan Aslina bisa mendengar aspirasi langsung dari bawah dan  merakyat dalam menjelankan pemerintahan jika nanti terpilih.

"Masyarakat ingin bahwa bupati kabupaten Subang itu tidak dikawal-kawal, agar bisa berdialog dengan masyarakat langsung" Ungkap Eep Hidayat



Pewarta: Agus Hamdan

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

SMK NEGERI 6 Kuningan Selalu Meningkatkan Mutu pendidikan secara Berkelanjutan dan inovatif

Kuningan, JMI - Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ) akan selalu berkelanjutan untuk Meningkatkan mutu pendidikan yang memiliki per...