Jakarta, JMI - Gelaran dari antusiasme warga dalam menyambut dan memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78 terpantau dari berbagai media disetiap pelosok di Indonesia dari Sabang sampai Merauke dengan berbagai aneka lomba
Seperti yang terlihat di salah satu wilayah di Cengkareng Jakarta Barat tepatnya di Perum Cinta Kasih di RT. 13, RW. 17 Cengkareng Timur mulai dari pagi sekitar jam 10 warga terutama anak anak sudah menunggu dimulainya lomba lomba yang akan digelar Panitia Lomba yang diketuai oleh Ibu Elys
Dari keterangan yang diperoleh Panitia Lomba HUT RI mengungkapkan bahwa Panitia Lomba terdiri dari Murni, Eni, Linda, Elyunestri, dan ibu Tumi, serta Mmh Bunga
Aneka Lomba yang digelar menurut Ketua Panitia Lomba, Elys saat acara berlangsung diantaranya
1.Lomba makan Kerupuk
2.Kelereng dibawa di sendok sambil berjala
3.Joged Bola
4.masukan Paku dalam Botol
5.nyantolkan besek
6.joged kardus dll serta lomba untuk orang dewasanya diantaranya Joged Kursi dan Joged Bebas
Untuk hadiah hadiah para peserta lomba menurut Elys selain aneka Snack, Mie Instan dan aneka minuman juga ada bingkisan berupa uang bagi para pemenang Lomba, "Seneng banget bisa ikut lomba dan bisa dapat hadiah," Ujar peserta lomba dengan nada semangat yang belakangan diketahui bernama Putri
Gelaran Lomba HUT RI ke-78 tahun di RT. 13 Perum Cinta Kasih juga dikunjungi dan disaksikan dari Pihak Yayasan Cinta Kasih Budhi Tzu-Chi beserta teamnya.
Elys
0 komentar :
Posting Komentar