WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

'Peringati 10 Muharam' Suja'i (Kades) Mekarbaru Gelar Santunan, Sholawat Berjamaah dan Siraman Rohani

TANGERANG, JMI - Dilaksanakan secara rutinitas dalam setahun sekali oleh Kades Mekarbaru, lantunan bersholawat, tahfid qur'an dan santunan yatim piatu

Acara tersebut digelar di Kampung Baru Desa Mekarbaru Kecamatan Mekarbaru Kabupaten Tangerang Banten pada hari Rabu malam Kamis 26/07/2023, di isi dengan bersholawat oleh Kades dan segenap pemerintahan Desa Mekarbaru, dan lomba tahfid Al-Qur'an yang diikuti oleh anak-anak dari putra daerah Desa Mekarbaru.

Dan pada pagi hari Kamis 27 / 07 / 2023, diisi dengan acara santunan yatim, piatu. Serta siraman rohani oleh KH.Fahaddudin, Habib Ali Bin Abul Aziz Bin Zidan dan lantunan ayat suci Al Qur'an oleh Qori Nasional Syeh Rajib Fandi Aceh dan KH. Syamsuri Firdaus.

Turut hadir Kades Mekarbaru Bapak Suja'i dan jajaran, Camat Mekarbaru Bapak Miftah Shurito dan jajaran, Binamas Kecamatan Mekarbaru Kronjo, Babinsa Mekarbaru Kronjo, Para tokoh masyarakat tokoh ulama, tokoh pemuda dan segenap Ormas Pemuda Pancasila (PP).


Dalam sambutanya, Kades Mekarbaru Bappk Suja'i menyampaikan, "Acara ini kami gelar secara rutinitas setahun sekali setiap satu muharam seperti tahun yang lalu telah kami laksanakan dan insa Allah di tahun depan akan kami gelar di Kampung Sura Desa Mekarbaru.

Karena kita semua melihat di sekeliling kita masih banyak anak - anak yang usia di bawah umur telah di tinggal bapaknya bahkan ada sebagian yang di tinggal bapak dan ibunya dan hidupnya bergantung kepada nenek dan kakek nya, semua itu bukan hanya tanggung jawab orang di tumpanginya saja, melainkan tanggung jawab kita semua, tanggungjawab bapak ibu sekalian kita bersama. Mari kita berupaya memberi semangat kepada anak - anak yatim supaya mereka bersemangat menyongsong masa depan demi cita - citanya agar kelak menjadi orang yang berguna,"Sambut Kades Mekarbaru.


Lanjut dengan siraman rohani yang dibawakan oleh Habib Ali Bin Abul Aziz Bin Zidan yang memaparkan bahwa, "Barang siapa yang ingin dekat dengan rosululloh maka perhatikanlah anak yatim karena anak yatim adalah anak angkat rosulloh dan santunilah mereka, bela masa depan nya niscaya kelak nanti akan dekat dengan surga ibarat jari telunjuk dan jari tengah, dan bukan hanya anak yatim saja tapi juga fakir miskin dan orang jompo juga wajib kita bantu niscaya Allah akan sayang kepada kita, "Ungkap Habib Ali Abdul Aziz Bin Zidan.

Di tempat yang sama disampaikan juga oleh KH. Fahaddudin, "Bulan muharam adalah bulan pertama di tahun hijriah dan tanggal 10 muharaharam dikatakan hari yang agung karena di penuhi sejarah di antaranya waktu di kejarnya nabi musa dan tongkatnya membelah lautan hingga selamat dan musuhnya binasa, itu tepatnya di bulan muharam tanggal ke sepuluh, hingga nabi muhamad menganjurkan untuk puasa di bulan muharam. Barang siapa kata nabi yang berpuasa di bulan muharam yaitu puasa az-zuhro maka pahalanya seperti puasa selama setahun, "Ungkap dakwah KH.Fahaddudin.

 

Pewarta : Mulyadi

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Keamanan dan Ketertiban di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Sukadana, Kab; Lampung Timur, Prov. Lampung sangat baik

Lampung Timur, JMI - Keamanan dan Ketertiban di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Sukadana, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lamp...