WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Boling Plt Bupati Bogor Saba Desa di Kecamatan Caringin


Bogor JMI,
Plt. Bupati Bogor Iwan Setiawan kembali turun melakukan Bogor Keliling (Boling) atau Saba Desa, kali ini ke wilayah Kecamatan Caringin,  Kabupaten Bogor. Kamis (09/02/2023)

Turut hadir dalam yaitu Iwan Setiawan Plt bupati bogor camat kapolsek Danramil Muspika Kecamatan dari beberapa unsur Dinas serta SKPD se-Kab Bogor beserta para Kades se-Kecamatan Caringin.

Pembukaan acara di isi siraman tausyiah oleh kepala KUA caringin H. Baehaki Sag.

Dalam kesempatan ini, Plt. Bupati Bogor menyatakan apresiasi kepada para kepala desa yang hadir lengkap, hal itu menunjukkan kekompakkan dan solidaritas, karena kekuatan dari pelaksanaan pembangunan daerah Kabupaten Bogor adalah kekompakkan dari seluruh stakeholder mulai dari tingkat Kabupaten Bogor, kecamatan hingga desa dan kelurahan.

“Alhamdulillah semua Kades hadir, sehingga kita bisa lebih guyub dalam membangun Kabupaten Bogor lebih maju serta dapat membangun komunikasi lebih optimal,” bebernya.




Dalam sambutannya Iwan Setiawan menyampaikan “Kepada para kades se-kecamatan caringin untuk meningkatkan program program unggulan terutama soal pembangunan untuk kabupaten bogor agar perkembangan lebih maju dan bisa dirasakan oleh masyarakat bogor guna untuk meningkatkan mobilitas dan mengangkat perekonomian masyarakat.” Ungkapnya  

Iwan juga mengatakan bahwa Program Samisade (Satu milyar satu desa) untuk tahun 2023 akan dilanjutkan sampai 2024 dan meminta kepada para Kepala Desa untuk segera melaksanakan Musdes agar nanti bisa dibahas di Musrenbangdes lanjut ke Musrenbang Kecamatan dan dilanjutkan di Musrenbang Kabupaten.

“Mudah-mudahan ini bisa bermanfaat untuk percepatan pembangunan di desa, dengan adanya Samisade ini, terjawab permasalahan-permasalahan infrastruktur dan permasalahan lainnya,” katanya.


Machrudin/JMI/Red.

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Kekecewaan Megawati soal Pilkada Serentak 2024, Ini Pernyataan Lengkapnya

Merasa Kecewa, Ini Pernyataan Lengkap Megawati soal Pilkada Serentak 2024 Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawat...