WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

DPC PDI Perjuangan Majalengka Adakan Gebyar Lomba Senam Sicita


MAJALENGKA JMI
, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Majalengka menggelar gebyar perlombaan Senam Indonesia Cinta Tanah Air (Sicita). Perlombaan ini dihelatnya dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 RI.

"Semua peserta yang turut berpartisipasi dalam lomba yakni dari kalangan masyarakat umum serta perwakilan dari tiap-tiap PAC yang ada di 26 kecamatan se-Kabupaten Majalengka," ujar Sekjen DPC PDI Perjuangan Majalengka, Tarsono D Mardiana, Minggu (14/8/2023).

Tarsono mengatakan, untuk lebih menyemangati semua peserta, anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, TB Hasanuddin menyupport penuh kegiatan tersebut dengan menyiapkan grand prize 1 unit sepeda motor.

Selain itu, imbuhnya, ditambah pula hadiah berupa uang pembinaan bagi juara harapan 1 sampai 10 dari dukungan Ketua DPC PDI Perjuangan Majalengka, H. Karna Sobahi.

Tarsono menjelaskan, bahwa Sicita sebuah gerakan senam dengan ritme dinamis yang diiringi instrumen lagu nasional dipadukan dengan lagu daerah yang memiliki nilai filosofi tinggi, tentang sikap mengenang sejarah serta menanamkan kecintaan terhadap tanah air.

"Senam Sicita itu tidak hanya saja ditujukan untuk kesehatan fisik, tapi juga tentang kesehatan mental dalam artian untuk lebih mencintai tanah air, lebih mencintai dan memiliki sikap bersama dalam membangun Kabupaten Majalengka Raharja," tandasnya. 


Yaya Ruhiyat/JMI/Red.

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

PJ.Bupati Subang Membuka Job Fair dan Panen Melon Hasil Tanam SMK Negeri 2 Subang, Tegaskan Rekrutmen Tenaga Kerja Bersih dari KKN

Subang, JMI - Pj. Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, membuka acara Job Fair dan Panen Melon hasil tanam SMKN 2 Subang yang berlangsung di Aula S...