WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Pemuda Pancasila Bagi-Bagi Takjil

Ciamis JMI, PAC Pemuda Pancasila Kecamatan lakbok kabupaten ciamis membagikan ribuan paket takjil kepada pengguna jalan di perempatan jalan dusun citamiang desa cintaratu lakbok, minggu (10/4/2022). Ini dilakukan untuk berbagi pada Ramadan kali ini.

Pembagian takjil kepada pengendara, dipimpin langsung oleh Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan lakbok Yayan sugianto. Takjil yang diberikan meliputi kolak,teh tarik, susu kedelai dan kolang kaling.

Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan lakbok Yayan sugianto mengatakan, sebenarnya pembagian takjil rutin dilakukan setiap bulan Ramadan. “Tapi karena ada Pandemi dua tahun lalu, maka kami mentaati aturan protokol kesehatan. Pada tahun ini kami mulai kembali, setelah ada kelonggaran,” ujar Lelaki yang juga Ketua BPD Desa Cintaratu ini.
Lebih lanjut dia mengatakan, kendati ada pelonggaran pada tahun ini, dalam pelaksanaan pembagian takjil tetap mentaati protokol kesehatan ketat. Masih kata ketua PAC lakbok, tujuan diadakan pembagian takjil ini adalah berbagi kepada sesama. “Kami lakukan menjelang buka puasa. Karena memberikan kemudahan untuk berbuka bagi pengendara yang masih ada di jalan,”

“Harapannya, takjil yang kami bagikan dapat bermanfaat bagi penerimanya. Pembagian takjil ini merupakan komitmen bahwa Pemuda Pancasila PAC lakbok Kabupaten Ciamis peduli terhadap sesama dan selalu bersinergi dengan masyarakat,” tegasnya.

A.mansur/JMI/red
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Pemdes Mulyasari Gelar Ruwat Bumi, Rasa Syukur Kepada Sang Pencipta, Berharap Perekonomian Maju Diberikan Keberkahan dan Dijauhkan dari Segala Bencana

SUBANG, JMI - Pemerintah Desa Mulyasari ,Kecamatan Pamanukan, kabupaten Subang Jawa Barat menggelar acara Ruwat Bumi sebagai bentuk rasa sy...