Subang JMI - Terkait jalan provinsi yang ada di wilayah provinsi Jawa barat yang berlubang dan banyak tambalan salah satu nya jalan provinsi yang ada di wilayah kecamatan pamanukan kabupaten Subang,
Ada yang mengatakan, bahwa karena covid-19 pembangunan jalan di Jawa Barat era Ridwan Kamil terhambat, sehingga salah satunya di Subang banyak jalan provinsi yang bolong dan tambalan, awalnya ditambal pakai aspal curah, sekarang mendingan pakai hotmik , Jum'at,25/2/2022.
Mantan Bupati Subang yang saat ini menjabat ketua DPD partai Nasdem kabupaten Subang Eep Hidayat yang biasa di sapa mang Eep kepada Jurnal media Indonesia melalui pesan singkatnya menyampaikan bahwa Ridwan Kamil Gubernur lemah."kata mang Eep
Eep menjelaskan Bahwa Terkait anggaran karena covid -19 tidak bisa dipakai alasan, sebab begitu banyak bantuan dari pemerintah propinsi Jawa barat ke Pemda Kabupaten, untuk pembangunan jalan kabupaten di desa dan drainase di desa yang seharusnya kewenangan pemerintah desa dan pemerintah Kabupaten.,"jelasnya.
Lanjut Eep ,"bahwa Untuk anggaran yang di kucurkan dari pemerintah provinsi Jawa barat dengan jumlah anggarannya sangat begitu besar, ke Pemda Subang pun miliaran, dirinya menyampaikan bahwa anggaran dari propinsi untuk membangun hal hal seperti itu, mengapa tidak untuk peningkatan jalan provinsi?
Jadi untuk alasan anggaran covid-19 sangat tidak tepat.,"tegas mang Eep.
AGUS HAMDAN/JMI/RED
0 komentar :
Posting Komentar