WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Pemuda Batak Bersatu Beri Bantuan Semen untuk Pembangunan Rumah Yatim Piatu di Cengkareng

Jakarta JMI, Pemuda Batak Bersatu (PBB) menyerahkan bantuan semen sebanyak satu mobil Colt untuk pembangunan rumah yatim piatu, dhuafa dan fakir miskin di kawasan City Garden Jalan Rawa, Gabus, Kapuk, Cengkareng Timur, Jakarta Barat.

Bantuan matrial bangunan tersebut  diserahkan Ronal Sihotang mewakili Pemuda Batak Bersatu DPC Jakarta Barat, kepada ketua Yayasan Mars Bintang Harapan Indonesia (MBHI), H.Sarmilih,  Selasa (15/6/2021) sore.

“Bantuan ini murni dari kesadaran anggota sebagai pemuda yang peduli dengan anak yatim, dhuafa dan fakir miskin,” ungkap Ronal .

Ronal Sihotang yang akan mencalonkan diri menjadi anggota dewan pada tahun 2024 itu,  meminta doa restu dari masyarakat khususnya orang batak di wilayah Jakarta Barat. Ia mengatakan tahun 2024 dirinya memastikan akan kembali mencalonkan diri dalam kancah perpolitikan.

Sementara itu, Ketua Yayasan MBHI H. Sarmilih mengatakan pihaknya mengucapkan terima kasih atas bantuan matrial bangunan dari ormas PBB. “Alhamdulillah,  ini merupakan bentuk kepedulian PBB DPC Jakarta Barat, ùntuk kelancaran pembangunan ini,” ujarnya di lokasi.

Menurutnya, segala bantuan dari pihak manapun baik kecil maupun besar tetap disyukuri dan diterima dengan tangan terbuka.

Sebagaimana diketahui, pembangunan rumah yatim piatu, dhuafa dan fakir miskin  itu berada di atas lahan seluas 200 M2  membutuhkan biaya Rp 1,5 M. Pada acara peletakan batu pertama pekan lalu  dihadiri perwakilan dari Kemensos, MUI Jakarta Barat, perwakilan Polres Metro Jakarta Barat, Walubi, Pemuda Batak Bersatu (PBB) dan Ormas Bang Japar Indonesia (BJI) serta GP Ansor.

Faisal 6444/Red/JMI
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

PJ.Bupati Subang Membuka Job Fair dan Panen Melon Hasil Tanam SMK Negeri 2 Subang, Tegaskan Rekrutmen Tenaga Kerja Bersih dari KKN

Subang, JMI - Pj. Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, membuka acara Job Fair dan Panen Melon hasil tanam SMKN 2 Subang yang berlangsung di Aula S...