WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Polres Subang Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2021

SUBANG, JMI - Dalam rangka mewujudkan Kamseltibcarlantas dan pencegahan penyebaran covid-19, polres subang menggelar pasukan operasi keselamatan lodaya dengan meningkatkan disiplin protokol kesehatan serta tidak melaksanakan mudik Lebaran tahun 2021,bertempat di halaman Mapolres Subang. Senin (12/4/21).

Kapolres Subang  AKBP. Aries Kurniawan Widiyanto SH. yang bertindak sebagai inspektur upacara membacakan amanat Kapolda Jawa Barat yang menyampaikan bahwa Operasi keselamatan ini merupakan operasi mandiri kewilayahan yang digelar dalam rangka Pra Operasi Ketupat yang akan kita laksanakan tidak lama lagi.

"Perlu diketahui bahwa apel gelar pasukan ini dimaksudkan untuk mengecek kesiapan sebelum pelaksanaan operasi keselamatan lodaya 2021 di wilayah hukum Polda Jabar,” ujarnya.
Sesuai amanat undang – undang republik indonesia nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, Polri khususnya Polantas bersama pemerintah yang didukung instansi terkait dan pemangku jalan lainnya memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas serta menurunkan titik lokasi kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas guna terciptanya kamseltibcar lantas yang aman dan kondusif.

“Dalam upaya untuk menciptakan kamseltibcar lantas yang aman dan kondusif ditengah dan masa pandemi covid -19 pada saat ini, Polri dalam hal ini polisi lalu lintas diharapkan untuk mampu meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat untuk tertib berlalu lintas,” ucapnya.

Adapun pengawasan dan penertiban terhadap protokol kesehatan operasi keselamatan lodaya 2021. Kapolres menyampaikan, bentuk operasi kepolisian bidang lalu lintas yang mengedepankan kegiatan reprensif dan preventif disertai penindakan hukum secara selektif prioritas untuk mewujudkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan, serta tertib dalam berlalu lintas.

Sementara target daripada operasi keselamatan yang digelar pada saat ini yaitu, memutus mata rantai penyebaran covid-19, mencegah terjadinya kerumunan massa, menjaga kelancaran dan keselamatan lalu lintas serta mencegah masyarakat untuk melaksanakan mudik lebaran tahun 2021.
"Menindaklanjuti daripada target operasi keselamatan tersebut diatas maka diharapkan kepada seluruh personil yang terlibat dalam satgas operasi untuk lebih paham dan bertindak cerdas dalam implementasi di lapangan. Saya juga mengharapkan agar personil dalam satgas operasi bisa mensosialisasikan secara masif tentang larangan mudik, mengedukasi tentang prokes dan tertib berlalu lintas, serta bisa memberikan pelayanan pembagian masker dan pelaksanaan swab antigen gratis kepada masyarakat dan melaksanakan manajemen rekayasa lalu lintas,” tuturnya.

Kapolres menambahkan, dalam mempersiapkan masyarakat yang memaksa akan mudik, dengan demikian tujuan daripada pelaksanaan operasi yaitu meningkatnya kepatuhan dan disiplin masyarakat tentang prokes dan tertib berlalu lintas. Serta pemahaman masyarakat tentang larangan mudik pada lebaran tahun 2021 ini akan tercapai.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Subang dan jajarannya , Wakil Bupati subang serta Dandim 0605 Subang.

AGUS HAMDAN/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Touring & Gathering Bangun Kebersamaan Dan Semangat Kerja

Banjar, JMI -  Menyambut awal tahun 2025, Kementerian Agama Kota Banjar menyelenggarakan Family Gathering dan Touring ke Baturr...