SUBANG, JMI -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat melaksnakan kunjungan kerja ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II-A Subang sekaligus melaksanakan kegiatan olahraga tenis dan menembak bersama Forum Komunikasi Daerah (Forkopimda) Kabupaten Subang, Bertempat di Lapas kelas IIA subang, Jum'at 4/12/20.
Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi turut menyambut kegiatan Kunjungan Kerja Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Jawa Barat didampingi Kepala Lapas Kelas II-A Subang Kusnali beserta jajaran Forkopimda Subang atau yang mewakili.
Dalam Penyambutan tersebut dilaksanakan dalam kegiatan olahraga tenis lapangan dan menembak bersama di Areal Olahraga dalam lingkungan Lapas.
Dalam Olahraga tersebut turut diikuti Kalapas Kusnali, Kapolres Subang AKBP Aries Kurniawan, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Subang, Kepala Staf Kodim, Kapolsek Subang Kota.
Usai kegiatan olahraga dilanjutkan dengan meresmikan Ruang Gedung Pembinaan Kemandirian dan Bimbingan Kerja Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Subang yang merupakan tempat kegiatan produksi warga binaan dengan berbagai kreatifitas yang dimiliki oleh warga binaan, diantaranya ialah membuat hiasan dari limbah, barbershop, membatik dan laundry. di lembaga pemasyarakatan kelas IIA Subang.
Dalam sambutannya Kakanwil mengapresiasi keberadaan gedung Kemandirian yang akan memberikan keterampilan saat warga binaan selesai menjalani pembinaan.
Pada kesempatan itu juga langsung mengadakan kegiatan panen ikan dalam program Pembinaan Kemandirian Kegiatan Kerja Lapas Kelas IIA Subang.
AGUS HAMDAN/JMI/RED
0 komentar :
Posting Komentar