SUBANG, JMI -- Situasi pandemi Covid-19 membuat sistem belajar mengajar dilaksanakan secara daring. Sayangnya, tidak semua masyarakat memiliki kemampuan untuk menyediakan fasilitas internet untuk anak-anaknya. PT DAHANA (Persero) hadir memberikan solusi untuk masyarakat di lingkungan sekitar perusahaan dalam mengakses internet secara gratis.
Hal ini terungkap dalam acara APRESIASI Direktur Utama PT DAHANA (Persero) Budi Antono, didampingi Camat Cibogo, Danramil dan Kapolsek Cibogo secara resmi meluncurkan Wifi Corner yang ada di Taman Canda.pekan CSR DAHANA yang dilaksanakan ,Bertempat di Taman Canda Dahana Subang,kamis 15/10/2020.
Menurut Budi Antono, kehadiran Taman Canda ini merupakan bentuk kepedulian DAHANA terhadap Pendidikan di Kabupaten Subang.
“Semoga kehadiran taman canda ini dapat membantu, terutama para siswa yang saat ini memerlukan pembelajaran secara daring. Di sini ada wifi gratis. Dan tidak menutup kemungkinan, jika ada kerjasama-kerjasama lainnya dengan pihak sekolah supaya manfaat Taman Canda ini bisa optimal dalam mendukung dunia Pendidikan,” terang Budi Antono.
Taman Canda yang berlokasi di Jl. Raya Subang – Cikamurang Km. 12 Cibogo Subang ini merupakan kawasan yang memadukan konsep edutainment. Di Taman Canda terdapat taman bacaan masyarakat hasil kolaboratif dengan Balai Pustaka, Museum Bahan Peledak (IMEX), Play Land untuk area bermain anak dan yang terbaru adalah wifi corner gratis.
Pengelola Taman Canda selama ini telah berkolaborasi dengan beberapa pihak untuk menyelenggarakan event bersama seperti perlombaan-perlombaan untuk siswa dari tingkat anak-anak hingga sekolah lanjutan. Seperti halnya dalam pelaksanaan PEKAN CSR DAHANA 2020, Panitia menggelar Ceria di Taman Canda yang bekerjasama dengan Himpaudi dan KKG Kecamatan Cibogo Subang.
“Kami bekerjasama dengan Himpaudi dan KKG dalam penyelenggaraan lomba. Ada lomba pildacil, menyanyi, mendongeng dan puisi yang merupakan lomba perorangan. Dalam pelaksanaannya kami menerapkan protokol pencegahan Covid-19,” ungkap Agus Setiawan, Ketua Panitia PEKAN CSR DAHANA 2020.
Himpaudi menyambut gembira pelaksanaan PEKAN CSR DAHANA 2020 ini, seperti diungkapkan oleh Ida, Ketua Himpaudi Kecamatan Cibogo.
“Kerjasama ini merupakan tahun kelima antara DAHANA dengan Himpaudi Kecamatan Cibogo. Terima kasih juga kepada DAHANA yang sudah menyediakan fasilitas edukatif berupa Taman Canda yang menyediakan fasilitas lengkap dari mulai taman bacaan, taman bermain, museum, hingga fasilitas wifi gratis sehingga sangat membantu bagi anak anak dalam melakukan kegiatan belajar khususnya di tengah situasi Covid-19 seperti sekarang ini yang mengakibatkan kegiatan belajar-mengajar dilakukan secara daring,” terang Ida.
PT DAHANA (Persero) menyelenggarakan berbagai kegiatan dalam PEKAN CSR DAHANA 2020 dalam rangka menyambut HUT DAHANA ke-54. Rangkaian kegiatan PEKAN CSR DAHANA 2020 ini meliputi webinar untuk masyarakat dengan berbagai topik selama sepekan, pengobatan gratis untuk masyarakat pada 13 – 14 Oktober 2020, Apresiasi PEKAN CSR DAHANA 2020, Media Gathering hingga Ceria di Taman Canda untuk anak-anak. Semua kegiatan tersebut dilaksanakan dengan mematuhi protokol pencegahan Covid-19.
AGUS HAMDAN/JMI/RED
0 komentar :
Posting Komentar