WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Desa Karya Sakti Realisakan Bantuan Langsung Tunai dengan Sukses

JAKARTA, JMI
-- Pemerintahan Desa Karya Sakti Kecamatan Abung Surakarta Kabupaten Lampung Utara melakukan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap kedua yang di dampingi Camat Abung Surakarta Drs. M.Nur MM, Kepala Desa Karya Sakti, Babinsa, Pendamping Desa, dan Seluruh Aparatur Desa, Dengan Realisasikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2020 Tahap Kedua di aula kantor desa setempat, pada Senin (27/07/2020).

Pada acara penyaluran bantuan BLT tahap kedua Camat Abung Surakarta Drs. M.Nur MM, menghimbau kepada warga desa Karya Sakti penerima bantuan agar mengunakan bantuan dengan sebaik-baiknya dan juga bermanfaat untuk keperluan bapak dan ibu.

Di sisi lain Pj Susilo Kades Karya Sakti Kecamatan Abung Surakarta dalam sambutannya menyampaikan, "Sebanyak 309 Kepala Keluarga (KK) hari ini mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap Kedua dengan jumlah bantuan sebesar Rp 600.000/(KK).

Kami juga membagikan masker sebanyak 100 buah kepada penerima yang tidak menggunakan masker pada saat pengambilan BLT, di Tahap Ketiga akan kami bagikan di hari Kamis pada tanggal 30-Juli yang akan datang," terang Kades kepada media JMI.

Susilo juga berharap seluruh penerima BLT-DD agar bantuan ini bisa di pergunakan untuk kepetingan kehidupan sehari hari dan tidak di belikan yang tak bermanfaat. Selanjutnya acara pembagian BLT tersebut langsung di berikan kepada warga, serta di saksikan langsung oleh Bapak Camat Abung Surakarta.

Doni/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Tangis Rhoma Irama Pecah saat Dampingi Putranya Wisuda

JMI.Com - Raja dangdut Rhoma Irama menghadiri wisuda putranya, Adam Ghifari di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UM...