SUBANG, JMI -- Juru Bicara TGTPP Covid-19 Kabupaten Subang, Dr. Maxsi kepada wartawan dalam konferensi persnya mengatakan, "Hari kedua rapid test massal tahap ke-2 di Kabupaten Subang, diikuti sebanyak 110 orang. Hasilnya 5 orang dinyatakan reaktif. Jumat, (29/5/2020).
Dikatakan Dr.Maxi kepada wartawan, "Semua orang yang di rapid test tersebut terbagi di tiga tempat, yaitu Kejaksaan, Pengadilan Negeri, dan Pasar Tradisional Palasari. Hasil yang dinyatakan 5 orang reaktif tersebut 3 orang di Pengadilan Negeri, 1 orang di Pasar Palasari Kecamatan Ciater, dan Kejaksaan 1 orang. Semuanya besok akan segera test swab. Total hasil rapid test dengan yang hari kemarin di pasar kasomalang dan Sagalaherang, jadi 20 orang ," Ungkap dr.Maxi.
Sementara itu, pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh masih seperti kemarin 14 orang, yang masih dalam perawatan 26 orang dan tiga orang meninggal dunia.
Kemudian untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP), lanjut dr.Maxi, sebanyak 59 orang, 46 orang diantaranya dinyatakan sembuh.
"Masih dalam pengawasan 5 orang dan 8 orang meninggal dunia," terangnya.
"Untuk orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 5.578 orang, 4.815 sudah selesai dan masih dalam pemantauan sebanyak 763 orang,"pungkasnya.
Untuk rapid test selanjutnya di tanggal 1 Juni 2020, yakni ada 120 orang yang akan dirapid test di tiga tempat yaitu pasar Kalijati, Pasar Purwadadi, dan Pasar Pabuaran.
AGUS HAMDAN/JMI/RED
0 komentar :
Posting Komentar