WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Cegah Penyebaran Covid-19, Wilayah Kmp Japat Ancol Membuat Ruang Sterilisasi

JAKARTA, JMI -- Wilayah yang ada di RT 05 RW 10 Kelurahan Ancol Barat, tepatnya di Kampung Japat Saleh membuat ruang sterilisasi guna melawan penyebaran Wabah Covid-19/Corona. Pembangunan ruang sterililasi dan pemasangan alat disinvektan ditempatkan di pintu masuk wilayah RT 05 RW 01 sebagai upaya pencegahan masuknya virus korona ke kampung japat.

Diketahui pembiayaan, pengerjaan serta pembuatan ruang sterilisasi dan alat serta obatnya dilaksanakan secara swadaya dan di gagas dari pengurus RW dan RT setempat.

Menurut Agung Ketua RT 05 saat ditemui oleh awak JMI mengatakan bahwa,
"Ini upaya kami untuk mencegah masuknya virus Corona ke kampung kami, Kami terus berupaya melawan penyebaran virus ini. Berbagai cara telah kami lakukan, selain himbauan jangan berkumpul, penyemprotan di rumah-rumah, dan penyemprotan menggunakan mobil yang bekerja sama dengan damkar, bahkan kami melakukan patroli hampir setiap malam. Ini semua kami upayakan untuk menekan penyebaran virus Corona serta berharap kampung japat ini clear tidak ada yang terdampak dari serangan virus Corona,” Tuturnya.
JURNAL MEDIA INDONESIA PEDULI COVID-19
Ditempat yang sama menurut Sulaeman yang juga warga RW 01 RT 03 mengatakan bahwa, "Dengan adanya ruang sterilisasi ini membuat kita lebih tenang, sebenernya kita tidak takut dengan virus ini karena takdir sudah ditentukan oleh tuhan tapi kita ingin tetap sehat makanya dengan pembangunan ruang sterilisasi ini saya sangat mengapresiasi sekali," ungkap nya.

DIAN PANDU WIYANA/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Peringatan Hari Santri 2024, Tingkat Kabupaten Subang Bertempat di Alun-alun Subang

Subang, JMI  - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Subang, H. Asep Nuroni, S.Sos., M.Si., didampingi oleh Ketua Dharma Wanita Pe...