WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

MUI DKI Siap Bangun Kesadaran Ummat Melawan Radikalisme dan Terorisme

JAKARTA, JMI -- Majelis Ulama Indonesia Provinsi DKI Jakarta menggelar Sarasehan Kebangsaan di Aula H. Djailani Jakarta Islamic Centre, Rabu (11/12/2019) dengan hadirkan pembicara Ketua Umum MUI DKI Jakarta KH Munahar Muchtar, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Prof Dr KH Dede Rosyada dan Komisaris Besar Polisi Umar Dhani dari Binmas Polda Metro Jaya.

Sarasehan Kebangsaan yang diselenggarakan Majelis Ulama Indonesia Provinsi DKI Jakarta yang diikuti oleh Para Ulama dan Pimpinan Ormas bertujuan untuk mendiskusikan tentang maraknya istilah radikalisme dan terorisme yang seolah ditujukkan kepada Islam, dan silaturahim antar Ulama agar bisa bersama-sama menjaga Jakarta agar tidak ada lagi peristiwa-peristiwa bom bunuh diri atau lainya yang jelas-jelas bukan ajaran Islam.

KH.Munahar Muchtar, Ketua Umum MUI Provinsi DKI Jakarta dalam sambutannya mengatakan “Islam adalah agama rahmatan lil 'alamin, jangankan bunuh diri atau bunuh orang, bunuh makhluk lainya saja tidak boleh, kita diajarkan supaya saling kasih sayang kepada semua mahluk,” tegasnya.

“Apa lagi dalam waktu dekat ini akan ada peringatan terutama menjelang peringatan Natal dan Tahun Baru, maka sebaiknya aparat pemerintah melarang saja jika ada kegiatan-kegiatan yang sifatnya mudlorot, supaya tidak memancing kerusuhan,” tandasnya.

Prof Dede dalam pemaparannya mengatakan, jika dirinya pertama kali dikenalkan dengan kata radikal itu melalui matakuliah Filsafat. Radikal berasal dari kata radix yang artinya akar atau dasar hingga radikal bisa diartikan mengkaji sesuatj secara mendasar sampai ke akar-akarnya.

Namun, kata ini diubah pragmatis hingga terlihat menyeramkan. Lebih jauh dikatakannya, radikalisme ini semakin bertambah rumit dengan munculnya deradikalisasi yang didengungkan Pemerintah hingga menjelma menjadi kebijakan.

“Padahal pemahaman radikal itu masih belum jelas, ciri dan definisinya. Secara akademik harus didefinisikan cirinya baru dijadikan kebijakan,” jelasnya.

Acara ini diikuti oleh 100 peserta, diantara datang pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Polda Metro Jaya, Kodam Jaya, Organisasi Masyarakat Islam se-DKI Jakarta, FKUB dan MUI tingkat Kota di DKI Jakarta.


CUNCUN/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Moeldoko Center DPD DAN DPC Provinsi Bali Berbagi Kebahagiaan Akhir Tahun

BALI, JMI - Dalam semangat Natal dan akhir tahun, Moeldoko Center DPD dan DPC Di 3 Kabupaten Provinsi Bali hadir untuk menyebarkan cinta dan...