WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

18 Atlit Muaythai Jabar Berlatih Keras di Pelatda Subang Guna Hadapi Babak Kualifikasi di Semarang

SUBANG, JMI -- Dalam menghadapi babak kualifikasi yang akan di gelar pada Desember 2019 di semarang, Atlit Muaythai Jawa Barat mulai berlatih keras yang untuk pelatihan nya yang di pusatkan di daerah ( pelatda ) Kabupaten Subang yang berada di Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) Kabupaten Subang,

Sekretaris Umum Pengurus Provinsi Muaythai Jawa Barat Nendi Suryanegara mengatakan, tim pelatih muaythai Jabar memberikan materi dan porsi latihan 2 setengah jam pagi untuk menggenjot fisik para atlit, dan 2 setengah jam sore hari untuk mengasah teknik beladiri muaythai.

"Kami sengaja memberikan materi dan latihan secara khusus bagi 18 atlit yang akan di boyong ke BK di Semarang Jawa Tengah Desember 2019 nanti, karena dengan materi dan porsi latihan yang diberikan tim pelatih kami yakin bisa lolos ke PON 2020 Papua. Dan kami sadar kemampuan para atlit muaythai di beberapa provinsi seperti Banten, DKI Jakarta, Riau, Jateng dan tuan rumah Papau akan menjadi batu sandungan Jabar, untuk meraih target medali emas di PON 2020 Papua," ujar Nendi keoada wartawan di Subang, Jumat (1/11/2019).
Porsi latihan dalam sepekan kata Nendi, tim pelatih memberlakukan 5 hari full, dari Senin sampai dengan Jum'at, sedangkan untuk porsi latihan pada hari Sabtu hanya diberikan latihan berenang. Khusus untuk hari Minggu seluruh atlit diajak refreshing ke Objek Pariwisata Sari Ater, untuk berendam di air panas Sari Ater, sebagai upaya peregangan otot para atlit.

"Tim pelatih, memberikan libur 1 hari dalam sepekan, yakni pada hari Minggu, dan hari libur latihan itu dimanfaatkan untuk peregangan otot para atlit, tim pelatih membawa para atlitnya ke Sari Ater, untuk berendam di air panas, sekaligus refresing menikmati suasana objek wisata alam. Terlebih air panas Sari Ater bagus untuk kesehatan kulit dan tulang para atlit," jelasnya.

Disinggung tentang cuaca di Subang selama para atlit mengikuti pelatda, Nendi menegaskan, kebetulan cuaca atau suhu udara di Subang, sangat cocok dengan suhu udara di Semarang pada saat BK, begitu juga dengan suhu udara di Jayapura Papua nanti, pada saat PON 2020 mendatang.

"Untuk suhu udara di Subang tidak masalah dan tidak mengganggu para atlit kita, justru Untuk Jabar sangat diuntungkan ketika pelatda muaythai dipusatkan di Subang. Dan itu sangat menguntungkan para atlit," tandas Nendi.

AGUS HAMDAN/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Yoba Noviardo/Wakil Sekretaris I DPD Perkumpulan LSM RI-I Provinsi Lampung

Lampung Timur, JMI - Yoba Noviardo/Wakil Sekretaris I DPD Perkumpulan LSM RI-I Provinsi Lampung. Sekedar info :  Belajar hukum ...