SUBANG, JMI -- Dalam rangka memperingati HUT Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke-74 tingkat kabupaten Subang, tahun 2019 yaitu "TNI profesional kebanggaan rakyat" Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Danlanud Suryadarma Marsma TNI l Wayan Sulaba,S.Sos, Bertempat di Alun-alun Kabupaten Subang, Sabtu (5/10/2019).
Nampak hadir dalam upacara tersebut Bupati Subang H. Ruhimat S.Pd M.Si, Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi S.Si. MM, Dandim 0605/Sbg Letkol Arh Edi Maryono, Kapolres Subang AKBP Teddy Fanani.,S.Ik.,MH, Ketua Pengadilan yang diwakili Dadang SH, Danyonif 312/KH Letkol Inf. Dedi Aryanto.,S.Ip, Dansub Denpom III/3-2 Kapten Cpm Dede R, Sekda Kab.Subang Drs.H. Aminudin.,M.Si, Ketua DPRD subang Narca, Jajaran Pamen dan Pama TNI /Polri, Kepala Perangkat Daerah, Para Camat, Kepala BUMN/BUMN, LVRI, Ibu-ibu PIA Agriagarini, Persit Kartika Candra Kirana, Ormas/OKP serta tamu undangan lainnya.
Dalam Sambutannya Danlanud Suryadarma membacakan sambutan Panglima TNI menyampaikan dalam melaksanakan tugas pokoknya TNI harus bahu membahu dan bersinergi dengan berbagai komponen bangsa. Berbagai kekuatan yang bersatu itu akan menghasilkan energi yang luar biasa bagi kemajuan bangsa.
Untuk itu, saya akan memberikan penekanan kepada seluruh prajurit dan PNS TNI dimanapun berada dan bertugas untuk dipedomani dan dilaksanakan, sebagai berikut: pertama, perkokoh iman dan takwa kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta luaskan hati untuk beribadah karena hanya kepada-Nya lah kita berserah diri, kedua tingkatkan solidaritas TNI, pegang teguh nilai-nilai keprajuritan serta kemanunggalan TNI dengan rakyat agar kita selalu menjadi pemersatu dan perekat bangsa yang ber-bhineka tunggal ika, ketiga tingkatkan kewaspadaan dan profesionalitas serta kualitas sumber daya manusia dalam menghadapi berbagai macam tantangan tugas yang kian kompleks, keempat sikapi berbagai kemajuan dengan bijak jadilah agen perubahan yang positif, kelima jalanilah setiap tugas secara ikhlas, karena tugas kita adalah semata-mata untuk kepentingan bangsa dan negara tercinta.
Diakhir kegiatan dilanjutkan dengan penampilan tari Cekong dari SMK Lanud Suryadarma Kalijati, baris berbaris dan marcing band.Usai acara Kegiatan HUT TNI acara berlanjut Di Aula pamungkas makodim 0605 subang,Di antaranya yang hadir Bupati Subang, Sekda, Danlanud dan jajarannya, Danyon 312 kala hitam dan jajaranya, kapolres Subang dan jajaranya memasuki Aula Pamungkas Kodim 0605 Subang dengan memberikan kalungan bunga dan ucapan selamat kepada Dandim 0605/Subang Letkol Arh Edi Maryono.
”Ucapan Selamat kepada seluruh jajaran TNI yang ada di Kabupaten Subang khususnya Kodim 0605 Subang yang merayakan HUT TNI ke-74 tahun. Semoga TNI tetap profesional dan menjadi kebanggaan rakyat, Maju Terus TNI bersama rakyat dan Jaga terus Sinergitas TNI-POLRI demi keutuhan NKRI” ucapnya
Sementara, Dandim 0605/Subang Letkol Arh. Edi Maryono mengucapkan terima kasih atas ucapan selamat tersebut dan surprise dari Polres Subang yang berkenan datang ke Kodim dengan membawa tumpeng dan bolu ulang tahun.
Kapolres Subang AKBP Teddy Fanani SIK MH MSi, kepada awak media mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai bukti nyata sinergitas TNI-Polri terjalin dengan baik, dalam menjaga keutuhan NKRI umumya, Khususnya kabupaten subang, apabila TNI-POLRI tidak utuh negara akan kacau, maka dari itu keamanan dan kedamaian di wilayah kabupaten Subang harus kita jaga dengan baik dan kondusif.
Untuk menciptakan dan menjaga situasi Kamtibmas di kabupaten Subang sebagai wujud sinergitas antara personil TNI dan Polri. Kita sukseskan melalui kebersamaan serta untuk bersama-sama mengamankan dan menjaga agar tetap aman dan kondusif,” ujar Kapolres.
AGUS HAMDAN/JMI/RED
0 komentar :
Posting Komentar