WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Jadi Rebutan Selfie Warga, Makam BJ Habibie Sekarang Dijaga Satpam

Warga Ziarah ke Makam BJ Habibie. ©2019 Liputan6.com/Herman Zakharia
JAKARTA, JMI -- Hampir sepekan setelah kepergian Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie, makam Presiden RI ketiga itu di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata Jakarta Selatan masih ramai didatangi oleh masyarakat. Kedatangan mereka tidak lain untuk ziarah.

Namun, adapula banyak peziarah yang berswa foto atau selfie di pusara Habibie. Mereka bahkan rela berdesak-desakkan. Kondisi ini kemudian menjadi viral di media sosial, dan menuai kritik. Lantaran tidak seharusnya pemakaman menjadi tempat hiburan berfoto.

Terkait hal ini, Menteri Sosial (Mensos) Agus Gumiwang langsung mengambil langkah untuk mengendalikan situasi ini. Dia menurunkan petugas keamanan, agar makam tersebut tidak hanya digunakan untuk berselfie.

“Kita tempatkan dua orang satpam di samping makam selama sebulan untuk menjaga peziarah agar berziarah dengan berdoa dan mendoakan Pak Habibie, bukan hanya untuk berselfie-selfie dengan nisan,” kata Agus saat dikonfirmasi, Minggu (15/9).

Meski begitu, Agus memastikan keputusannya ini bukan untuk mempersulit warga yang hendak berziarah. Namun, untuk membuat ketertiban di sebuah pemakaman. Dengan begitu, diharapkan para peziarah datang untuk berdoa, bukan sebatas foto-foto.

“Sekali lagi, kami tidak pernah mempersulit bagi peziarah yang ingin mendoakan Pak Habibie di sana, bahkan kami berharap agar masyarakat datang untuk mendoakan beliau,” tegasnya.

Sebelumnya, Presiden ke-3 Republik Indonesia Baharuddin Jusuf (BJ) Habibie meninggal dunia di usia 83 tahun. Habibie meninggal di Rumah Sakit RSPAD Gatot Subroto, Jakarta,setelah dirawat sejak 1 September 2019. Pihak keluarga membenarkan kabar duka tersebut.

Keponakan BJ Habibie, Adrie Subono membenarkan kabar duka tersebut. Hingga saat ini, Presiden Joko Widodo sudah tiba di RSPAD Gatot Subroto.

“Benar (meninggal dunia) pukul 18.05 kurang lebih. Ini sedang pak Jokowi,” kata Adrie Subono kepada awak media, Rabu (11/9).

Sementara itu, putra kedua BJ Habibie Thareq Kemal Habibie juga membenarkan kabar duka tersebut. Dia memastikan ayahnya sudah meninggal dunia karena alasan usia.

“Dengan sangat berat mengucapkan bahwa Ayah saya BJ Habibie telah meninggal dunia. Alasan meninggal adalah karena sudah menua dan itu melemah dan tidak kuat lagi. Tadi 18.05 jantungnya dengan sendiri menyerah, saya ada di situ,” ujar Thareq.

JWPOS/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Kurang Dari 24 Jam, Sat Reskrim Polres Majalengka Berhasil Ungkap Pelaku Pembunuhan di Area Persawahan Kertajati

Majalengka, JMI - Satuan Reskrim Polres Majalengka Polda Jabar berhasil mengungkap pelaku pembunuhan mayat pria di area persawah...