WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Mesin Vertical Driyer Mulai Dipasang, Kelompok Tani Suka Makmur II Menyambut Gembira

BEKASI, JMI -- Direktorat Pasca Panen Kementerian Pertanian RI memberikan bantuan Vertical Dryer kepada Kelompok Tani Suka Makmur II Desa Sindang Sari Kecamatan Cabangbingin. Dalam bantuan tersebut bangunan rumah dan pondasi diberikan kepada ketua kelompok tani, pengadaan mesin dan pemasanganya diadakan oleh PT. Pura Barutama Kudus. 

Ketua Kelompok Tani Suka Makmur II H. Sabar bin Sainta menerangkan,"Alhamdulillah Pembangunan rumah dan pondasi mesin semuanya sudah rapi, rumah mesin dibangun sesuai gambar dan RAB yang diberi oleh Kementerian dan keseluruhan tahapan pembangunan sudah selesai, dan Alhamdulillah mesin juga sudah sampai dilokasi ujarnya.

Saat JMI melihat ke lokasi pembangunan Vertical Dryer memang seluruh bangunan rumah mesin dan pondasi sudah selesai dibangun bahkan peralatan dan mesin sudah ada dilokasi.

Ditempat lain Dedy Dafianto selaku GM Marketing engineering PT. Pura Barutama, Kudus sebagai pemenang Tender proyek pengadaan Vertical Driyer dari Kementerian Pertanian ini saat di hubungi JMI melalui telepon selulernya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak H. Sabar sebagai ketua kelompok tani penerima bantuan serta seluruh anggota kelompoknya yang telah membantu menurunkan mesin dan peralatan Vertical Dryer dilokasi dengan penuh semangat dan tanggung jawab, sehingga semua barang-barang peralatan yang diturunkan selesai dengan baik. 
Saat Ibu Nayu dari Dinas Pertanian Kabupaten Bekasi meminjau bangunan Rumah mesin
Bpk Dedy menyampaikan bahwa saat ini masih di Papua melaksanakan tugas perusahaan. Sekalipun demikian pekerjaan perakitan tetap berjalan, Perusahaan telah mengirimkan 2 teknisi untuk proses perakitan dan pemasangan mesin tersebut, semoga segera selesai. 

"Saya sangat menyadari bahwa musim penghujan telah tiba, dan saat sekarang ini Bpk H. Sabar dan anggotanya sudah mulai panen pas kebetulan di musim penghujan, untuk itu kami akan segera menyelesaikan perakitan dan pemasangan Vertical Dryer ini agar bisa segera membantu para petani mengeringkan gabah hasil panenya di musim penghujan.

GM Marketing engeenering PT. Pura mohon doa dan dukungan dari semua pihak semoga perakitan dan pemasangan mesin vertical dryer ini segera terselesaikan secepatnya tanpa ada halangan dan kendala," pungkasnya.

Bambang Sarjito/JMI/Red
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Kebun Ganja Ditemukan Polisi di Pemukiman Padat Cengkareng, Ditanam di Pot

JAKARTA, JMI - Sebuah rumah di RT 02 RW 016, kampung Pedongkelan, kelurahan kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat di gerebek aparat kepolisian...