WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Daenk Jamal dan Forwata GBT Salurkan Langsung Bantuan di 4 Titik Lokasi Bencana Tsunami Lampung Selatan

LAMPUNG SELATAN, JMI -- Kejadian Tsunami Lampung banyak meninggalkan luka dan trauma bagi warga yang mengalaminya.

Musibah bencana tsunami Lampung memberikan rasa simpati kemanusian dan terjalin persatuan dan kesatuan NKRI semakin kuat sesama anak bangsa

Tim forwarta GBT dan GBT serta 3 artis ibukota yang tergabung di artis peduli bencana GBT melakukan perjalanan ke Lampung guna melihat dan menyalurkan langsung ke lokasi terkena bencana tsunami di Kabupaten Lampung Selatan.

Melihat musibah langsung di lokasi tersebut Tim forwarta GBT dan Tim keamanan Garda Bintang Timur, akhirnya memutuskan untuk bermalam bersama warga pengungsian di Desa Wai Muli Timur, Kecamatan Raja Basa Lampung Selatan yang komandoi Daenk Jamal, Rabu ( 9/1/2019).

Tim awak media media masih merasakan suasana trauma yang cukup tinggi selama bermalam di lokasi desa Way Muli tersebut.

"Warga masih takut untuk menempati di rumah mereka yang selama puluhan tahun mereka di besarkan dan tinggali," ujar daenk Jamal setelah mendengar cerita dari warga di Desa Way muli.

Menurut Daenk Jamal, warga Way Muli merasakan ternyata perhatian rakyat Indonesia terhadap bencana tsunami di lampung ini cukup besar.
"Mereka terharu bantuan datang dari mana saja, ternyata rakyat indonesia peduli dengan kejadian tsunami di Lampung selatan ini, walau masih ada keluhan terhadap bantuan ke warga yang masih belum merata, tetapi secara keseluruhan sudah tertangani," tutur Daenk Jamal kembali sambil menatap awak media, dan mendengar deburan ombak pantai Way Muli.

Awak media merasakan persahabatan yang tulus dari warga yang terkena bencana tsunami Lampung Selatan ini.

Seperti di ketahui TIM peduli bencana GBT serta artis peduli bencana GBT, membawa bantuan satu truk yang berisi makanan cepat saji, selimut dan lain-lain.

Bantuan tersebut di sebarkan di 4 lokasi sepanjang pantai yang terkena bencana lokasi tsunami Lampung Selatan.

"Bantuan ini akan berkesinambungan dan mudah-mudahan ada kita bisa kirim kembali bantuan selanjutnya," pangkas Daenk Jamal.

CUN-CUN
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

KPU Subang Menggelar Rapat Persiapan Debat Publik Kedua, Paslon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Subang 2024

Subang, JMI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Subang menggelar Rapat Persiapan untuk Debat Publik kedua, pasangan calon (Paslon) Bupa...