WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lapangan Alun - Alun Subang

Plt. Bupati Subang H. Ating Rusnatim, SE
SUBANG, JMI - Plt. Bupati Subang H. Ating Rusnatim, SE menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila tingkat Kabupaten Subang Tahun 2018 di lapangan Alun-alun Kabupaten Subang, Senin (1/10/18).

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tk. Kabupaten Subang Tahun 2018 mengambil tema “Pancasila Sebagai Landasan Kerja Mencapai Prestasi Bangsa”.

Dalam upacara tersebut Plt. Bupati Subang membacakan Naskah Ikrar Pancasila dimimbar upacara dihadapan para peserta upacara dan para tamu undangan.

Setelah pelaksanaan upacara selesai dilaskanakan penggalangan dana/sumbangan dari para peserta upacara dan para tamu undangan termasuk Plt. Bupati Subang dan unsur Forkopimda bagi korban gempa bumi dan tsunami di Palu dan Donggala.
penggalangan dana/sumbangan bagi korban gempa bumi dan tsunami di Palu dan Donggala yang diserahkan secara simbolis kepada Plt. Bupati Subang selanjutnya dititipkan kepada Bagian Kesra Setda Subang.
Sumbangan yang terkumpul sebesar Rp. 8.290.000,- yang pada kesempatan tersebut dari perwakilan Persatuan Perawat Nasional Indoensia (PPNI) Kabupaten Subang menyerahkan secara simbolis langsung kepada Plt. Bupati Subang selanjutnya dititipkan kepada Bagian Kesra Setda Subang.

Acara dihadiri oleh unsur TNI, Polri, Kajari, Kemenag Kab. Subang, Forkopimda Kab. Subang, Sekretaris Daerah Kab. Subang, para Asisten Daerah dan Staf ahli, para kepala OPD se-Kab. Subang, para Camat se-kab. Subang, para pejabat eselon 3 dan 4 lingkup pemerintah daerah kab. Subang, Kepala Badan, pimpinan BUMN/BUMD, ketua organisasi wanita dan pemuda serta insan pers.

agus hamdan/jmi/red
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Bawaslu Subang Sampaikan Imbauan Larangan Dalam Kampanye kepada seluruh paslon di pilkada serentak 2024

Subang, JMI - Bawaslu Subang sampaikan Imbauan Larangan Dalam Kampanye kepada Seluruh Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ka...