Wapres Jusuf Kalla dan Sekjen PBB Kunjungi Palu |
Kunjungan ini adalah kali kedua setelah pekan lalu JK juga meninjau langsung proses penanganan pasca bencana tersebut.
Menumpang pesawat khusus kepresidenan, JK berangkat dari landasan udara Halim Perdana Kusuma pagi tadi. JK akan bertemu dengan Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) Antonio Guterres untuk menerima pemaparan tentang penanggulangan bencana Sulteng di Bandara Mutiara Sis Al-Jufrie Palu.
Dalam sesi pemaparan itu akan ikut pula CEO Bank Dunia dan perwakilan Asian Development Bank.
JK bakal didampingi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Willem Rampangilei, Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola, dan anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Sulteng.
Usai menerima paparan, JK akan melanjutkan peninjauan ke Perumnas Balaroa bersama Guterres. Perumnas Balaroa termasuk salah satu wilayah yang terdampak gempa cukup parah akibat terjadinya proses likuifaksi atau pergeseran lempeng tanah.
Ia juga akan meninjau jembatan kuning dan pantai Talise. Setelah itu, JK akan langsung bertolak ke Medan, Sumatera Utara untuk menutup acara Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Nasional ke-27 tahun 2018.
0 komentar :
Posting Komentar