WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Iran Kalah 0-2 dari Indonesia karena Jarang Ketemu Hujan

Bagus Kahfi merayakan gol Timnas U-16 Indonesia ke gawang Iran pada pertandingan Piala Asia U-16 di Malaysia, 21 September 2018
KUALA LUMPUR, JMI -- Pelatih tim nasional sepak bola U-16 Iran, Abbas Chamanian, menyalahkan hujan atas kekalahan timnya 0-2 dari Indonesia. Hujan mengguyur Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia saat kedua tim berlaga di pertandingan Grup C Piala U-16 Asia 2018 pada Jumat kemarin.

''Hujan menurunkan kualitas permainan kami. Para pemain tidak familiar dengan situasi seperti itu karena Iran jarang didera hujan,'' ujar Abbas, selepas pertandingan, Jumat.

Abbas menganggap justru Indonesialah yang diuntungkan dengan kondisi lapangan basah. Hal tersebu mengingat curah hujan yang lebih tinggi daripada Iran.

Meski demikian, Abbas tidak ingin menyalahkan kekalahan Iran sepenuhnya pada faktor hujan. Performa anak-anak asuhnya memang tidak terlalu bagus di laga tersebut.

Pada Senin (24/9), Iran akan menghadapi India di Stadion Nasional Bukit Jalil. ''Kami akan berusaha tampil lebih baik lagi,'' tutur Abbas.

Timnas U-16 Indonesia berhasil menaklukkan Iran dengan skor 2-0 di laga Grup C Piala U-16 Asia 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat. Dua gol Indonesia dicetak oleh saudara kembar Amiruddin Bagus dan Amiruddin Bagas. Gol Bagus dilesakkan di menit keempat, sementara gol Bagas tercipta di menit ke-90+1.

Indonesia akan bersua Vietnam di pertandingan lanjutan Grup C Piala U-16 Asia pada Senin (24/9). Laga akan digelar di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada pukul 20.45 waktu setempat.

ANT/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Indonesia Gabung BRICS, Dubes AS: Kami Menghargai

JAKARTA, JMI - Pemerintah Indonesia di bawah Presiden Prabowo Subianto telah mengajukan keinginan untuk bergabung ke kelompok BRICS yang ...