WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

3.000 Peserta Tari Gemu Famire Penuhi RPTRA Kalijodo Sukseskan Rekor MURI

JAKARTA, JMI - Lebih Kurang Sebanyak 3.000 masyarakat berbagai kalangan Baik TNI, Polri, Aparatur Pemerintah, Pelajar, Pramuka serta warga sekitar menjadi peserta yang ikut serta menyukseskan catatan Museum Rekor Indonesia (Muri) Tari Gemu Famire secara serentak.

Kegiatan yang digelar di RPTRA Kalijodo, wilayah Angke, Tambora, Jakarta Barat tersebut dalam rangka menyambut HUT TNI ke 73, Selasa Pagi (04/09/2018).

Dandim 0503/JB, Letkol Andre Henry Massengi mengatakan, kegiatan ini diinisiasi Panglima TNI yang digelar secara serentak di berbagai daerah yang ada di Indonesia

"Tari Gemu Famire ini sendiri merupakan pemecahan rekor MURI yang ada di tanah air. Ini digelar serentak di Indonesia. Semua kegiatan berjalan bersama," Ujar Andre.

Dia menjelaskan, untuk wilayah Jakarta Barat, peserta tari Gemu Famire secara keseluruhan mencapai 3.000 orang yang melibatkan tiga pilar TNI, Polri, Pemda, pelajar, dan warga.

Sementara, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Hengki Haryadi SIK mengatakan, tari Gemu Famire ini sendiri sengaja digelar secara serentak di momen ulang tahun TNI yang ke 73.

"Selain sebagai ajang memecahkan rekor MURI, juga sebagai wadah dalam mempererat kebersamaan antara TNI-Polri, Pemda , pelajar dan warga," Katanya.
Menurut pantauan di lapangan, selain TNI, senam tersebut juga melibatkan Polri, Pemda Jakarta Barat, pelajar, dan warga. Sejumlah antusias mengikuti tari pemecahan rekor MURI tersebut.

Irama musik serta syair, membuat peserta berjoget dengan riang gembira. Bahkan gerakan pinggul, kaki, tangan dan bagian badan peserta lainnya, bergerak dengan kompak.

YON/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Acara Makan Siang Jajaran JMI Bersama Anak anak Yatim berjalan Lancar dan Sukses

Jakbar, JMI - Masih dalam rangka HUT JMI ke-21 dan juga masih dalam suasana Maulid Nabi Besar Muhammad SAW jajaran Kantor redaks...