Jalan yang berlokasi di Kp. Rajab Desa Pasir Kembang |
Beberapa Warga sudah pasti mengeluh dengan keadaan jalan seperti ini, saat dirinya mau rekaman E-KTP ke Kantor Kecamatan Maja.
Selain mengganggu aktifitas perjalanan dari Kp. Rajab menuju Pasar atau pun Stasiun Kereta api Maja ada juga yang merasakan sampai terjatuh ke dalam lumpur sedalam 1 meter.
Tidak heran lagi mungkin faktor cuaca hujan yang begitu lebat di sertai badai angin, Sabtu (23/6) Jam 17.00 sore, Apalagi diperkirakan akan ada musim hujan berkepanjangan, dan mungkin juga akibat banyak mobil besar muatan matrial yang sering lewat sehingga jalanan tersebut Rusak dipenuhi lumpur mupuk yang begitu dalam.
Dengan keadaan seperti itu sangat di sayangkan jika jalanan tersebut tidak di perbaiki, karena itu akses utama antara beberapa desa yang menuju Kantor Kecamatan Maja Kab. Lebak.
Harapan dari Prades Desa Pasirkacapi M Reval "akses menuju Kantor Kecamatan Maja, secepatnya di perbaiki dan bisa berjalan dengan lancar, tidak membuat sepatu dan seragam blepotan terkena lumpur, Selain itu ke khawatiran kami ketika pengendara motor dengan penumpangnya ibu-ibu mengais anak balita bisa-bisa tercebur kedalam lumpur. "Imbuhnya
REVAL/JMI/RED
0 komentar :
Posting Komentar