Komjen Syafruddin |
Jakarta JMI - Kapolda NTB Brigjen Pol Firli, dan dua nama lainya telah dicatat sebagai calon pengganti Irjen Heru Winarko sebagai Deputi Penindakan di KPK oleh Polri, ini pun telah
diperjelas oleh Wakapolri Komjen Syafruddin.
Usai rapat Asian Games di Sekretariat CDM, PTIK, Jl. Tirtayasa, Jakarta Selatan, Syafruddin mengatakan "Kita sudah usulkan 3 nama semua ahli reserse tiga-tiganya, tapi itu terserah mau dipakai atau tidak nggak ada masalah," Kamis (8/3).
"Yang diusulkan pertama, Kapolda NTB Brigjen Firli, satu lagi Kepala Biro Bareskrim, satu lagi salah satu pejabat polri di luar institus polri yaitu BPN (badan pertahanan nasional)," lanjutnya.
Syafruddin membeberkan alasan memilih tiga kandidat tersebut karena ketiganya dinilai memiliki qualified dan mempunyai pengalaman dalam pemberantasan korupsi.
"Mereka ahli di bidang investigasi tiga-tiganya. Dia punya qualified, FBI dia punya terus dia belajar banyak hal dalam sekolahnya. Pernah mengikuti sekolah anti korupsi dan sebagainya, banyak predikatnya tiga orang itu," papar dia.
Sebelumnya diberitakan Polri sudah mengirim tiga nama sebagai kandidat calon pengganti Heru Winarko untuk mengisi jabatan Deputi Penindakan KPK. Polri menutup rapat identitas tiga calon yang diajukan.
"Kalau tidak salah, sudah mengajukan tiga nama dari Polri dan 7 dari Kejaksaan," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto di Hotel Golden Boutique, Melawai, Jakarta Selatan, Rabu (7/3/2018).
Sumber : Detik
0 komentar :
Posting Komentar