Pohon yang tumbang Menimpa orang di sekitar |
Pohon beringin tumbang saat terjadi hujan lebat disertai angin kencang. Pohon tumbang dan menimpa warga yang tengah berteduh di bawahnya.
Peristiwa itu terjadi Rabu (7/11/2017) pukul 13.00 WIB. Saat itu di Alun-alun Banjarnegara sedang beralngsung pertandingan bola voli memperingati HUT PGRI.
"Korban telah dievakuasi ke RSUD Banjarnegara," Kata Kepala BPBD Banjarnegara, Arief Rahman.
Menurut dia, saat itu terjadi hujan deras disertai angin kencang sekitar pukul 12.30 WIB. Ada banyak warga yang berteduh di bawah pohon beringin yang di tengah Alun-alun Banjarnegara. Pohon tumbang langsung menimpa warga yang tengah berteduh di bawahnya.
"Akibat kejadian diketahui ada korban meninggal dunia dan luka berat. Data sementara korban 1 orang meninggal dunua dan 3 orang luka-luka," kata Arief.
Dia menambahkan saat ini TRC BPBD bersama unsur lain berupaya mengevakuasi korban selamat terlebih dahulu. Dari evakuasi ini berhasil diselamatkan 3 korban tertimpa pohon. Luka parah di bagian kaki yakni patah.
"Semua personil terlibat mengevakuasi, BPBD, TNI/Polri PMI, MMDC Lazismu, SAR PGRI, Sarkab Pramuka, DPU dan Satpol PP. Ada dua alat berat yakni backhoe dan 1 traktor untuk memudahkan evakuasi," katanya.
Yon Maryono/Red
0 komentar :
Posting Komentar