WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Film Korupsi Kepala Desa Karya Pelajar Purbalingga Raih Penghargaan

Film pelajar Purbalingga raih penghargaan
JAKARTA, JURNALMEDIAIndonesia.com - Film bertajuk 'Nyathil' yang menceritakan peliknya korupsi di tingkat desa, terpilih menjadi Pemenang I Kategori Fiksi pada ajang Lomba Film Pendek Pendidikan Anak dan Remaja 2017 Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat, Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan.
Film besutan pelajar Purbalingga ini disutradarai Anggita Dwi Martiana dan diproduksi Saka Film ekstrakurikuler sinematografi SMK Muhammadiyah Bobotsari Purbalingga.

Penghargaan diterima langsung Anggita saat kegiatan Apresiasi Pendidikan Keluarga pada Rabu (9/8) di Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta.

"Senang dan bangga, karena film pendek kami tahun lalu belum banyak bicara. Ini saatnya kami membawa nama baik sekolah dan Purbalingga seperti yang sudah dilakukan sekolah-sekolah lain di Purbalingga lewat film," jelas Anggita Dwi Martiana yang sekarang duduk di bangku kelas XII jurusan Akuntansi.

Film pendek 'Nyathil' berkisah tentang seorang pemuda desa bernama Ahmad yang berusaha membongkar dugaan praktik tindak pidana korupsi di desanya. Korupsi itu dilakukan oleh kepala desa dan perangkatnya terkait program bantuan renovasi rumah warga miskin. Ahmad, tokoh rekaan dalam film itu mendapat ancaman dari para pelaku korupsi baik secara psikologis sampai fisik.

Guru pembina ekskul sinematografi SMK Muhammadiyah Bobotsari Purbalingga, Dinar Anggraeni mengatakan, keberadaan ekskul sinematografi di sekolah mereka sebenarnya sudah cukup lama. Namun baru dua tahun ini difasilitasi CLC Purbalingga.

"Kemenangan ini sekaligus pembuktian pada pihak sekolah bahwa keberadaan ekskul sinematografi penting untuk difasilitasi pihak sekolah," tutur Dinar yang mengampu pelajaran Seni dan Budaya.

Film berdurasi sembilan menit ini sempat diikutsertakan pada Kompetisi Pelajar Banyumas Raya Festival Film Purbalingga (FFP) 2017. Namun belum beruntung karena tidak berhasil menjadi juara. Saat ini, film yang diproduksi awal 2017 ini mewakili Purbalingga pada ajang Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2017. [noe

MRD/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Dugaan Keterlibatan Kasus Penipuan Dua Perangkat Desa di Kecamatan Karangrayung Sudah Disidangkan di Pengadilan Negri Grobogan

GROBOGAN, JMI - Terduga kasus perkara SWD salah satu Perangkat Desa Jetis Kecamatan Karangrayung sudah disidangkan,terkait duga...