WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Ramadhan Berkah, FORWAT Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

Ibu Suparmi Ketua DPRD Kota Tangerang saat memberikan santunan acara Bukber bersama Forwat (Forum Wartawan Tangerang)
TANGERANG, JURNALMEDIAIndonesia.com - Bertempat di Rumah Makan Kawali, Jl Sudirman ,Cikokol Kota Tangerang, FORWAT (Forum Wartawan Tangerang) mengadakan Buka Bersama dan Santunan Anak Yatim berikut Kaum Dhuafa, Kamis (15/6/2017).

Acara ini dihadiri langsung Pejabat dan Petinggi DPRD Kota Tangerang, hadir juga Kepala Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Triyani, juga para awak madia yang tergabung dalam Forwat (Forum Wartawan Tangerang).

Selaku Kabag Humas Kota Tangerang Felix Mulyawan yang hadir disela sela acara santunan ini menuturkan, "Kebersamaan yang ada di Forwat perlu dipertahankan, dan hubungan kemitraan yang terjalin antara pemerintah dan para awak media harus terus terjalin dengan baik, Guna mencapai pemerintahan yang lebih maju kedepanya.”

Suparmi Ketua DPRD Kota Tangerang dalam sambutannya di bukber Forwat mengatakan, "Kegiatan santunan yatim dan dhuafa yang dimotori Oleh Forwat bisa dilakukan di bulan lain selain bulan Ramadhan. Karena kegiatan berbagi ini sangat bermanfaat bagi mereka mereka yang membutuhkan. Suparmi berharap, hubungan antara media dengan DPRD Kota Tangerang berjalan dengan baik,” tandasnya.

Lain halnya Ketua Komisi 1 DPRD Kota Tangerang Agus Setiawan dalam pesannya, yang ikut hadir dalam bukber Forwat mengatakan, "Agar para wartawan yang melakukan peliputan harus mematuhi kode etik dan undang-undang pers. Tentunya ini yang harus dilaksanakan bagi para media dalam melaksanakan tugasnya, "pungkas Agus.

Sementara selaku ketua Forwat (Forum Wartawan Tangerang) Andi Lala menambahkan, "Sangat terima kasih kepada semua yang hadir dalam bukber forwat yang dapat memberikan manfaat dalam beribadah di bulan Suci Ramdhan,” tutup Andi.

(SUGIONO/RED)
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

KPP Kecamatan Jambe Kabupaten Tangerang Melakukan Perhitungan Ulang dengan Baik

Tangerang, JMI – Ketua PPK  Kecamatan Jambe Tangerang, Moh.A Rojak, bersama jajarannya , melakukan penghitungan ulang atau rapat pleno Rekap...