WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Timnas U-19 Takluk dari Thailand Meski Sempat Unggul Dua Gol

KAMIS 15 SEPTEMBER 2016 | 09:25 WIB
PIALA AFF U-19 2016
Indonesia 2 - 3 Thailand 
Meski sempat unggul, Garuda Muda harus takluk dari Thailand

JURNALMEDIAIndonesia.com - Timnas U-19 Indonesia harus kembali takluk dalam laga kedua Piala AFF U-19. Sempat unggul, Garuda Muda takluk 2-3 dari Thailand di Stadion Hang Day, Rabu (14/9).

Pada laga ini, pelatih Timnas U-19 tidak melakukan perubahan banyak di susunan pemain. Garuda Muda memang butuh kemenangan untuk menjaga asa lolos setelah pada laga perdana kalah 2-3 dari Myanmar.

Timnas U-19 akhirnya mampu unggul lebih dahulu melalui dua penalti beruntun yang diberikan wasit asal Brunei Darussalam, Hadimin Shahbuddin dalam kurun dua menit.

Hadiah penalti pertama diberikan setelah pemain Thailand melakukan handball di dalam era terlarang. Dimas Drajad yang maju sebagai algojo sukses menjalankan tugas dengan sempurna pada menit ke-16.

Setelah unggul 1-0, Timnas U-19 kembali menekan. Hadiah penati diberikan lagi dua menit berselang setelah terjadi pelanggaran Arthit Uefafuea kepada Sandi Pratama sedikit di dalam daerah penalti.

Dimas Drajad kembali maju sebagai eksekutor dan lagi-lagi memaksa kiper Thailand Chakorn Philakhlang memungut bola dari dalam gawangnya. Timnas U-19 unggul 2-0 hingga menit ke-18.

Saat serangan Garuda Muda sedikit mengendur, Thailand berhasil memperkecil ketinggalan pada menit ke-32 melalui pemain pengganti, Sittichok Paso.

Sentuhan pertama Sittichok usai menggantikan Nathawat Suankaeo pada menit ke-30 sukses mengubah skor menjadi 2-1, masih untuk keunggulan Timnas U-19 dan bertahan hingga jeda pertandingan.

Babak kedua baru berjalan beberapa detik, Thailand sudah berhasil mencetak gol melalui serangan cepat Sittichok Paso.

Usai gol tersebut Indonesia beberapa kali mencoba bangkit. Salah satunya lewat Pandi Lestaluhu menit ke-50. Namun sayang penetrasinya bisa dihentikan dengan mudah oleh bek Thailand.

Bukannya membalas, Garuda Muda kembali kebobolan menit ke-52 melalui Worachit Kanitsribumphen. Berawal dari aksi Sansern Limwatthana, Kanitsribumphen sukses meneruskannya dengan manis ke gawang Riyandi.

Thailand bahkan sukses mencetak gol kembali menit ke-57 melalui Suphacai. Beruntung, dia sebelumnya berada dalam posisi offside sehingga golnya dianulir.

Memasuki menit ke-60, Thailand mencoba menurunkan permainannya. Namun, Garuda Muda belum juga sukses mencari celah untuk mencetak gol penyeimbang.

Baru masuk, Rafli nyaris mencetak gol penyeimbang menit ke-69. Melalui skema tendangan sudut Pandi Lestaluhu, Rafli sukses menendang bola. Sayang, masih bisa diblok oleh bek Thailand.

Sandi Pratama gantian dapat peluang manis selang sepuluh menit kemudian. Namun lagi-lagi penyelesaian akhir masih jadi masalah bagi Garuda Muda.

Rafli kembali nyaris mencetak gol penyeimbang menit ke-82. Berawal dari kerja sama dengan Asnawi, dia melepaskan tendangan jarak jauh. Sempat terlepas dari tangkapan Chakorn Philakhlang, bola tak mau masuk ke dalam gawang.

Thailand balik mengancam lewat Paso menit ke-86. Melalui tedangan bebas, sepakannya masih bisa diblok oleh bagas Adi Nugroho.

Asnawi mendapatkan peluang emas semenit jelang laga berakhir. Namun kembali penyelesaian akhirnya masih kurang apik.

Hingga peluit panjang ditiupkan, skor 3-2 untuk keunggulan Thailand tak berubah. Ini adalah hasil serupa kala timnas U-19 dikalahkan Myanmar dalam laga perdana kemarin.

Susunan Pemain:

Indonesia U-19: 12-Muhammad Riyandi, 3-Arizky Wahyu Satriya, 5-Bagas Adi Nugroho, 11-Pandi Ahmad Lestaluhu, 19-Hanif Abdurrauf Sjahbandi, 13-Satria Wardana (Alwi Slamet 82), 14-Asnawi Mangkualam Bahar, Moh. 25-Edo Febriansah, 7-Muhammad Dimas Drajad, 21-Sandi Pratama (10- M Rafli 59'), 9-Saddil Ramdani (88' Dwaramury). Pelatih: Eduard Tjong

Thailand U-19: 31-Chakorn Philakhlang, 3-Arthlit Uefafuea, 5-Jakkapong Subsamutr, 16-Saringkan Promsupa, 32-Sorawit Panthong, 33-Chotipat Poomkaew (17-Jakkit Watpiroja 87'), 22-Worachit Kanitsribumphen, 10-Sansern Limwatthana, 21-Supachai Chaided, 8 Suksan Mungpao, 11-Nathawat Suankaeo (28-Sittichok Paso 30'). Pelatih: Anurak Srikerd

Wasit: Hadimin Shahbuddin (Brunei Darussalam)

Repost / J A W A  P O S
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Dermawan Bpk. Frangky C Runtuwene Bagikan Makan Gratis Untuk Masyarakat

Jakarta Barat, JMI - Sebuah kisah inspiratif dan heroik datang dari Bapak Frangky C Runtuwene Keprihatinan dengan banyaknya warg...