WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Pembukaan MTQ Tingkat Kecamatan Binjai Selatan ke 47 tahun 2016

Binjai, JMI - Pembukaan MTQ (Musabaqah Tilawatil Qur'an)  ke 47 Tingkat Kecamatan Binjai Selatan telah dimulai dengan iringan parade drum band dan para khafilah yang berjumlah 190 peserta yang terdiri dari 88 orang putra dan 102 orang putri yang berasal dari 8 Kelurahan se Kecamatan Binjai Selatan.

Iringan para peserta MTQ juga diramaikan dengan sepeda hias dan barisan murid sekolah dasar,para guru,lurah dan sebagian dari panitia,mereka berkumpul di Masjid jl gunung jayawijaya lantas berparade menuju lokasi Acara yg berjarak 1,5 km. dibaris terdepan tampak pengawalan untuk buka jalan dari Kepolisian Polsek Binjai Selatan dan anggota DLAJ Kota Binjai.

Sesampai parade dilokasi masing masing mereka mengambil tempat duduk yang telah disediakan panitia,namun karena banyaknya pengunjung dan undangan yang hadir membuat acara dilokasi penuh dan banyak undangan yang berdiri disisi kanan tenda sambil menghindar dari sengatan matahari yg menyengat karna pembukaan dimulai tepat jam 14.15 wib.

Nampak hadir pada acara pembukaan unsur pejabat setingkat Muspika diantaranya Camat Binjai Selatan, Kapolsek, Danramil, Lurah dan staf juga para kepala lingkungan se kecamatan binjai selatan, para undangan tokoh masyarakat juga nampak hadir.

Hasil konfirmasi awak media kepada ketua panitia pelaksanaan MTQ dilaksanakan hanya 2 hari dengan penyeleksian sistem gugur. Adapun pemenang di tingkat kecamatan qori dan qoriah juara 1 dan 2 berhak mengikuti MTQ Tingkat Kota Binjai yang nantinya diadakan pada bulan berikutnya.dengan peserta dari 5 Kecamatan yang ada di Kota Binjai.

Pembukaan dan peresmian dilakukan oleh Asisten lll bidang kesra dalam kata sambutan beliau mengharapkan dengan diadakannya MTQ setingkat Kecamatan ini lahirlah Qori dan Qoriah terbaik guna dapat mengikuti seleksi berikutnya di tingkat Kota Binjai, selanjutnya beliau menghimbau kepada generasi muda khususnya pemuda pemudi Islam agar tetap menjaga ukhuwah Islam sehingga dapat terhindar dari pengaruh budaya asing dan jauh dari penggunaan Narkoba, karena Narkoba sangat merusak akal sehat dan sendi sendi kehidupan baik sekarang maupun masa yang akan datang,demikian harapan beliau dan mengakhiri sambutan.penyeleksian Qori dan Qoriah dimulai pada sore ini juga.

( Edys Putra Nast / Red)
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Yoba Noviardo/Wakil Sekretaris I DPD Perkumpulan LSM RI-I Provinsi Lampung

Lampung Timur, JMI - Yoba Noviardo/Wakil Sekretaris I DPD Perkumpulan LSM RI-I Provinsi Lampung. Sekedar info :  Belajar hukum ...