WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

"Ini Sampah Kiriman dari Kota Bandung"

Salah seorang warga saat melihat tumpukan sampah di Sungai Citepus, Desa Cangkuang Wetan, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Senin (14/3/2016)


Bandung, JMI - Banjir di Kabupaten Bandung tak hanya disebabkan tingginya laju sedimentasi. Sampah yang menyumbat anak sungai Citarum juga menyebabkan wilayah banjir kian meluas.

Seperti yang terjadi di Sungai Citepus Kampung Sekeandur, Desa Cangkuang Wetan, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Senin (14/3/2016). Tumpukan sampah terlihat meluber hingga ke badan jalan.

Sampah yang menumpuk membuat aliran air sungai tersumbat dan meluap ke rumah warga. Tak hanya itu, bau sampah menyengat cukup mengganggu pernapasan warga.

Ahmad (53), salah seorang warga sekitar mengatakan, sampah yang menumpuk merupakan kiriman dari Kota Bandung. Menurut dia, penumpukan mulai terjadi sejak hari Kamis (10/3/2016) saat curah hujan mulai meninggi.

"Sampah memang suka numpuk saat banjir. Ini kiriman dari Bandung, dari daerah Tegalega," kata dia.

(Aceng/kps/red)
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Yoba Noviardo/Wakil Sekretaris I DPD Perkumpulan LSM RI-I Provinsi Lampung

Lampung Timur, JMI - Yoba Noviardo/Wakil Sekretaris I DPD Perkumpulan LSM RI-I Provinsi Lampung. Sekedar info :  Belajar hukum ...