WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Genangan Masih Ada 57 Titik, DKI Klaim 119 Pompa Beroprasi Maksimal

Jakarta, JMI - Memasuki puncak musim hujan, Jakarta kembali dalam bayang-bayang banjir. Kadis Tata Air DKI, Teguh Hendrawan mengatakan, pihaknya akan melakukan pengerukan sungai-sungai di DKI Jakarta dengan menggunakan 119 pompa mobile untuk mengantisipasi kemunculan genangan air.

"Persiapannya ada 119 pompa mobile siap mem-back up yang tersebar di 5 wilayah kota. Paling banyak (disebar ke) Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur. Selain itu Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan juga ada, terutama di daerah Pesanggrahan kami siapkan 3 pompa mobile," kata Teguh saat dihubungi, Selasa (26/1).

Teguh mengklaim 95 persen pompa mobile yang dimiliki Pemprov DKI berfungsi dengan baik. Saat ini dari 150 rumah pompa yang ada di Jakarta, sebanyak 453 pompa aktif. "Semuanya 95 persen masih bagus," jelas Teguh.

Teguh mengaku proses pengerukan sampai saat ini masih berlangsung. Selain pengerukan, katanya, pemasangan dinding turap (sheet pile) untuk menanggulangi banjir juga terus di kerjakan.

"Kita sudah lakukan sejak Desember, untuk skala prioritas sudah kita lakukan pengerukannya. Sehingga genangan pun lebih cepat surut," terangnya.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengaku telah mengetahui laporan ada sekitar 57 titik yang berpotensi terjadi genangan. Pria yang akrab disapa Ahok ini menilai ada beberapa daerah yang saluran penghubungnya tertutup sampah.

Selain sampah, pembangunan infrastruktur semisal jalan raya juga kerap tidak memperhatikan posisi saluran air, sehingga menutup saluran tersebut, seperti yang terjadi di Wilayah Matraman, Jakarta Timur.

"Ada 57 (titik genangan) yang dipetakan. Nah ini kan semua saluran penghubung kan semua tertutup. Ini yang kita mau gali terus. Malah banyak juga jalan yang nutupin saluran air kayak Matraman yang macet sekarang. Itu pasti kerendem, makanya kita bikin tembusan," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (25/1).(Yudi/Red.....)
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Kurang Dari 24 Jam, Sat Reskrim Polres Majalengka Berhasil Ungkap Pelaku Pembunuhan di Area Persawahan Kertajati

Majalengka, JMI - Satuan Reskrim Polres Majalengka Polda Jabar berhasil mengungkap pelaku pembunuhan mayat pria di area persawah...